
7 Kebiasaan Buruk yang Memicu Penuaan Kulit – Siapa yang tidak mendambakan selalu tampak muda dan sehat di usia yang tidak lagi muda. Selain dengan mempertahankan tubuh yang sehat, tampilan kulit yang sehat juga menjadi sangat penting dan ikut meningkatkan rasa percaya diri anda.
Mungkin anda kini mulai merasakan adanya perubahan pada kulit anda seperti munculnya kerutan di sekitar area mata, garis tipis yang mulai jelas di area hidung dan mulut, kantung mata menghitam, hingga kulit menggelap dan mulai muncul flek hitam pada wajah.
Seiring usia anda bertambah, kulit indah yang anda miliki ketika remaja akan berangsur mengalami perubahan dikarenakan proses penuaan yang tidak dapat dihindari. Namun dampak dari proses penuaan bisa anda kurangi dengan mulai memperhatikan kesehatan dan keindahan kulit anda melalui kebiasaan yang anda lakukan serta makanan apa yang biasa anda makan.
Nyatanya kondisi kulit yang mengalami gejala penuaan tidak hanya dialami oleh seseorang di usia lanjut. Namun di usia yang lebih muda banyak orang yang mengalami gejala penuaan dini pada kulit yang ditandai dengan kulit kering, kusam dan kehilangan elastisitasnya. Semua itu dipengaruhi oleh gaya hidup anda selama ini dan tanpa disadari telah menyiksa tubuh anda dan memberikan dampak yang terpancar melalui kulit anda.
Berikut adalah beberapa kebiasaan yang turut mengikis keremajaan kulit anda dan sepatutnya anda hindari sedari dini sebagai langkah mengurangi efek yang lebih buruk.
7 Kebiasaan BurukĀ yang Memicu Penuaan Kulit

1. Kebiasaan Merokok dan minum alkohol
Merokok secara drastis akan memberikan efek yang buruk pada kulit anda. Bayangkan saja, dengan mengisap sebatang rokok saja akan menghambat kerja pembuluh darah untuk mengalirkan darah ke kulit. Kondisi tersebut mengawali munculnya tampilan kulit kusam, keriput dan nampak sangat kering. Kerusakan kulit yang diakibatkan pun akan sulit ditangani dan korbannya adalah orang yang merokok dalam waktu yang lama.
Sedangkan pada kebiasaan mengonsumsi alkohol selain menjadikan kulit anda menjadi sangat kering juga akan mempercepat munculnya keriput. Selain itu alkohol juga mengikis nutrisi pada tubuh yaitu zat besi yang sangat dibutuhkan dalam pembentukan kolagen.
Maka ada baiknya untuk menghindari rokok dan alkohol dan menggantinya dengan gaya hidup sehat. Minumlah air putih minimal 8 gelas per hari untuk mencegah kulit kering dan memberi nutrisi yang dibutuhkan dalam pembentukan jaringan kulit baru. Mengonsumsi herbal yang mengandung anti oksidan seperti teh hijau, jahe, atau sayuran seperti brokoli, bayam, tomat dan wortel. Melalui asupan antioksidan maka sel kulit anda akan terlindung dari radikal bebas sehingga tidak memberikan dampak yang lebih jauh terhadap kerusakan kulit.
Time dalam sebuah artikel terbarunya menulis, menurut sebuah penelitian terbaru, minum (minuman beralko**hol) dan mero**kok selama bertahun-tahun merupakan gaya hidup yang tidak sehat. Kebiasaan tersebut juga dapat membuat seseorang terlihat lebih tua.
2. Kebiasaan Mengonsumsi Produk Susu
Produk susu seperti susu tinggi lemak, keju, es krim, apabila dikonsumsi terlalu banyak selain dapat memicu munculnya jerawat ternyata menjadikan kulit anda lebih berisiko mengalami keriput.
Bahkan berdasarkan penelitian di Amerika kandungan kalsium tinggi yang ada pada sejumlah produk berbahan susu menghambat penyerapan zat besi yang sangat penting dalam pembentukan kolagen.
Maka batasi konsumsi produk berbahan susu hewani dengan mengganti mengonsumsi susu kedelai yang juga rendah kolesterol dan mampu melindungi anda dari dampak kerusakan pembuluh darah.
3. Kebiasaan Malas Olah Raga
Ketika anda melakukan aktivitas olah raga maka anda akan mengeluarkan keringat yang diproduksi dari kelenjar keringat pada lapisan bawah kulit. Keringat yang keluar mengandung enzim yang mampu melindungi kulit dari bakteri dan berfungsi menghalau mikroba mulai dari permukaan kulit.
Seiring pertambahan usia pengeluaran keringat akan berkurang, maka melakukan aktivitas olah raga menjadikan anda lebih banyak berkeringat dan memberikan dampak pada tampilan kulit yang berseri secara alami.
[Baca juga: 10 Hal Tak terduga Yang Membuat Anda Cepat Tua]
4. Kebiasaan Konsumsi Makanan Manis
Mengonsumsi makanan manis dengan kadar gula tinggi selain memberikan dampak terhadap munculnya penyakit diabetes dan jantung ternyata juga memberikan dampak hilangnya elastisitas pada kulit dan juga memicu munculnya jerawat dan kerutan dini pada wajah anda.
Kondisi tersebutkan berdasarkan penelitian di Amerika diketahui dikarenakan kandungan glukosa pada makanan manis mengikat dan mengurangi fungsi lapisan elastis dan protein kolagen pada kulit.
Tindakan yang bisa dilakukan untuk mencegah terjadinya dampak terhadap hilangnya keremajaan kulit anda adalah dengan mengurangi konsumsi makanan dengan kandungan gula tinggi. Pilihan untuk makanan manis bisa anda alihkan dengan banyak mengonsumsi buah-buahan segar.
5. Kebiasaan Mengonsumsi Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji umumnya menggunakan minyak untuk menggoreng yang proses pematangannya menggunakan suhu yang tinggi. Dimana minyak yang akan berubah bentuk apabila berada dalam suhu yang sangat tinggi. Dampak dari mengonsumsi makanan yang digoreng tersebut selain menjadi pemicu terjadinya peradangan, hal tersebut juga berakibat pada munculnya penyakit diabetes, serangan jantung dan tentunya obesitas.
Dampak yang terjadi pada kulit adalah menyerang kolagen kulit sehingga kulit akan lebih mudah kehilangan elastisitasnya. Maka sebaiknya hindari konsumsi makanan cepat saji dan mulailah mengonsumsi makanan rumahan yang sehat dengan proses memasak yang lebih sehat seperti sayur yang direbus, atau makanan lain yang dikukus.
[Baca juga: Bahan Makanan Pemicu Keriput]
6. Kebiasaan Membiarkan Kulit Langsung Terpapar Sinar Matahari
Kulit yang langsung terpapar matahari merupakan penyebab utama yang mengakibatkan munculnya keriput pada kulit. Cobalah anda perhatikan kulit anda pada area yang jarang terpapar sinar matahari dengan yang lebih banyak terpapar sinar matahari. Kulit yang sering terkena sinar matahari seperti pada bagian lengan, wajah dan tangan akan menampakkan lebih banyak keriput dibandingan area kulit yang tertutup pakaian.
Hal tersebut dikarenakan kulit anda akan kehilangan kelembaban sehingga menjadi kering dan keriput. Segera lindungi kulit anda dengan menutup area wajah anda agar tidak terkena langsung sinar matahari seperti menggunakan penutup kepala atau menggunakan payung saat matahari terik. Selain itu tambahkan dengan bantuan pelembab kulit yang mengandung pelindung sinar UV yang cocok untuk kulit anda. Dimana saat ini tidak hanya untuk wajah, bahkan pelembab untuk kulit tubuh juga bisa anda gunakan sebelum beraktivitas di luar ruangan.
7. Kebiasaan Mengonsumsi Daging yang Dipanggang
Selain memberikan dampak bagi kesehatan tubuh, seringnya mengonsumsi daging terutama daging merah yang dimatangkan melalui proses pemanggangan seperti steak lebih mudah memicu munculnya keriput pada kulit.
Kandungan lemak dan protein yang sangat tinggi pada daging merah mentah mampu memicu tanda penuaan pada kulit dan efeknya akan lebih buruk apabila daging tersebut dipanggang.
Maka mulailah mengonsumsi makanan rendah lemak dan protein seperti sayuran dan makanan berserat tinggi yang jauh lebih baik bagi kulit sehat anda.
Ketika anda telah dianugrahi kulit yang sehat, hargailah keindahan kulit anda dengan mempertahan keremajaannya melalui perawatan rutin, memperhatikan asupan nutrisi yang membantu kesehatan kulit dan tinggalkan kebiasaan buruk yang berpengaruh terhadap kulit hingga kesehatan anda.
Sekarang perubahan yang perlu dilakukan menjadi pilihan anda, yang pasti ketika anda memilih tetap tidak perduli yang anda dapatkan kemudian hanyalah menyesalinya. Karena masa muda tidak akan kembali dan menjadi tua adalah pasti, namun menjadi tua dengan tubuh sehat dan kulit indah adalah pilihan anda.
Demikianlah 7 Kebiasaan BurukĀ yang Memicu Penuaan Kulit, semoga bermanfaat.
Leave a Reply